Langsung dari Ahlinya: Kupas Integritas Hakim Konstitusi Bersama Ketua Majelis Kehormatan Mahkamah Konstitusi

Surabaya, 20 Juni 2025 – Fakultas Hukum UPN “Veteran” Jawa Timur menggelar program Praktisi Mengajar secara online dengan menghadirkan Prof. Dr. I Dewa Gede Palguna, M.Hum. sebagai pemateri. Prof. Palguna merupakan Ketua Majelis Kehormatan Mahkamah Konstitusi dan pernah menjabat sebagai Hakim Mahkamah Konstitusi pada periode 2015–2020. Kegiatan ini bertujuan memperkaya wawasan mahasiswa dengan pengalaman langsung dari praktisi hukum terkemuka.

Pada sesi kuliah, Prof. Palguna membahas peran Majelis Kehormatan Mahkamah Konstitusi (MKMK), serta prinsip-prinsip etika dan perilaku hakim konstitusi dalam menjalankan tugas yudisial. Beliau juga memaparkan tahapan beracara di Mahkamah Konstitusi dan karakteristik khusus dalam setiap kewenangan MK. Materi yang disampaikan memberikan gambaran nyata tentang integritas dan profesionalisme di lingkungan peradilan konstitusi.

Mahasiswa sangat antusias mengikuti diskusi interaktif yang berlangsung karena dapat langsung bertanya kepada Prof. Palguna mengenai praktik peradilan konstitusi. Program Praktisi Mengajar ini diharapkan mampu meningkatkan pemahaman dan kesiapan mahasiswa menghadapi tantangan di dunia hukum. Fakultas Hukum berkomitmen untuk terus menghadirkan narasumber berkualitas demi mencetak lulusan yang profesional dan berintegritas.